Kejatuhan Harga Minyak Kali Ini Memakan Korban Bursa Asia

  • Kategori:
Setelah sebelumnya harga emas dunia, kali Bursa Asia merosot menyusul aksi jual saham dunia setelah harga minyak global terus mengalami penurunan.

Berdasarkan Liputan6, Senin 15 Desember 2014, indeks MSCI Asia Pasifik melemah 0,7 persen pada perdagangan pukul 9:17 waktu Tokyo. Level ini merupakan yang paling rendah sejak perdagangan pada 21 Oktober tahun 2014 ini.

Nilai tukar yen sendiri saat ini dalam posisi menguat terhadap dolar AS setelah Perdana Menteri Shinzo Abe kembali terpilih memimpin Jepang.

Yen tercatat menguat 0,6 persen terhadap mata uang dolar AS dan euro. Indeks saham Jepang Topix melemah 1,4 persen setelah nilai tukar yen menguat.

Sementara indeks saham S&P/ASX Sydney juga anjlok sebesar 1,1 persen setelah mata uang dolar Australia melemah 0,2 persen. Indeks saham Korea Selatan yang bernama Kospi juga merosot 0,6 persen. Begitu juga dengan indeks saham NZX 50 di Wellington yang merosot 0,9 persen.

Harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate saat ini dalam posisi turun sebesar 2,4 persen ke harga US$ 56,3 per barel. Penurunan ini sudah terjadi empat hari berturut - turut.

Tahun 2014 harga telah mengalami penurunan hingga lebih dari US$ 40 per barel setelah produksi minyak AS yang besar di tengah proyeksi penurunan permintaan. WTI melanjutkan penurunan harganya ke bawah US$ 58 per barel menyusul aksi jual ekuitas AS.

"Selama berminggu-minggu, para pembuat kebijakan dari OPEC telah menolak untuk memangkas produksi minyak. Para investor kini khawatir bahwa kejatuhan harga minyak merupakan gejala lemahnya permintaan global yang kronis," ujar pakar strategi pasar di Bank Sentral Selandia Baru, Raiko Shareef.

Harga emas sendiri saat ini bergerak di kisaran US$ 1.216 per ounce pada siang hari ini. Tertekan dibandingkan harga penutupan Jumat pekan lalu di US$ 1.221 per ounce.

Optimisme terhadap perekonomian di Amerika Serikat (AS) dan isu pertumbuhan ekonomi China yang melambat pada tahun 2015 meredam permintaan emas. Meski begitu, harga emas Antam dalam negeri hari ini justru mengalami kenaikan.Tulisan ini dipublikasikan di lantakanemas.com dengan judul Kejatuhan Harga Minyak Kali Ini Memakan Korban Bursa Asia.